Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2x di Xiaomi Redmi 4a, Mudah dan Cepat

Mengaktifkan ketuk layar 2x di Xiaomi Redmi 4a sangat diperlukan. Pasalnya, smartphone entry level milik Xiaomi ini belum dibekali dengan fitur fingerprint sensor. Jadi jika tidak diaktifkan, maka penggunaan tombol power akan lebih sering, alhasil membuat tombol power cepat rusak. Ini pula yang menjadi salah satu alasan pengguna Redmi 4a ingin mengaktifkan ketuk layar 2x kali untuk bangunkan (nyala).

Fitur ketuk layar 2x alias double tap ini terdapat pada smartphone Xiaomi yang tidak mendukung sensor sidik jari. Jadi, jika teman-teman mencari informasi tentang cara mengaktifkan ketuk layar 2x di Xiaomi Redmi 4x, kami rasa tidak akan ketemu. Sebab, kami belum pernah menemukan fitur ini ada di Redmi 4x.

Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2x di Redmi 4a

Smartphone yang sudah didukung fitur sensor sidik jari sebenarnya tidak memerlukan fitur ini karena menurut kami tujuan utama dari ketuk layar 2x adalah untuk menghemat tombol daya juga praktis digunakan. Dengan menyentuh sensor sidik jari, maka layar akan menyala dan kunci terbuka.

Jadi, untuk apa mengaktifkan ketuk layar 2x? Akan lebih baik jika mengaktifkan kunci sidik jari saja.

Kalau menurut kami manfaat fitur ketuk layar 2x di Xiaomi ini untuk menghemat tombol power. Penggunaannya pun lebih praktis, cepat dan sedikit lebih keren sih. Bagaimana cara mengaktifkan ketuk layar 2x di Redmi 4a?

Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2x di Xiaomi Redmi 4a

  • Buka Setelan.
  • Pilih Tampilan.
  • Kemudian aktifkan Ketuk layar 2x untuk bangunkan.

Mengaktifkan ketuk layar 2x di Xiaomi, khususnya Redmi 4a memang sangat mudah. Tapi, kamu pasti butuh tips lainnya, kenapa?

Setelah mengaktifkan buka kunci layar dengan mengetuk layar 2x, maka kita tidak membutuhkan tombol power untuk menyalakan layar. Lalu, bagaimana jika ingin mengunci layar dengan cepat? Bukankah harus menggunakan tombol power?

Kamu tidak perlu menekan tombol power, silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Tekan dan tahan pada layar kosong di home atau cubit layar.
  • Pilih Widget, kemudian pilih Toggle.
  • Selanjutnya pilih Kunci (Lock) kemudian pindahkan ke posisi sesuai keinginan. Saran kami letakkan di bagian menu home saja. Seperti pada gambar dibawah.

Dengan menyelesaikan semua langkah-langkah diatas. Dapat dipastikan kamu hanya menggunakan tombol power untuk on/off ponsel saja. Sedangkan untuk membuka dan mengunci layar bisa tanpa tombol power.

Baca juga: Cara Membuka Foto di Mi Cloud dan Mengambilnya Kembali

Demikianlah informasi cara mengaktifkan ketuk layar 2x di Xiaomi Redmi 4a. Jika ada sesuatu untuk disampaikan, jangan ragu untuk menulis di kolom komentar.

Exit mobile version