Cara Mengaktifkan Face Unlock di Xiaomi [MIUI 9]

Xiaomi-fans.net – Selain fingerprint sensor, Keamanan jenis face unlock menjadi yang paling populer saat ini. Bahkan hampir semua vendor smartphone sudah menyediakan fitur ini, tak terkecuali Xiaomi. Bagi kamu yang dulunya pengguna Xperia, mungkin sudah akrab dengan face unlock.

Xiaomi sendiri sudah memasukkan fitur ini sejak lama, hanya saja jarang digunakan karena pengguna lebih suka menggunakan pemindai sidik jari yang sudah ada sejak seri Redmi 3. Selain itu, fitur face unlock tidak bisa diandalkan dalam urusan keamanan ponsel karena memiliki beberapa kekurangan.

Cara Mengaktifkan Face Unlock di Xiaomi

Face Unlock Xiaomi

Bagi kamu yang penasaran ingin menggunakan jenis keamanan face unlock di Xiaomi. Silahkan ikuti langkah-langkah mengaktifkan face unlock di Xiaomi berikut ini.

  • Buka Setelan, gulir kebawah pilih Kunci layar & password, kemudian pilih Tambahkan data wajah.
  • Baca peringatan, jika setuju klik Lanjutkan.
  • Selanjutnya silahkan rekam wajah kamu, tunggu sampai proses selesai dan face unlock sudah aktif.

Jika semua langkah-langkah mengaktifkan face unlock di Xiaomi sudah selesai. Kamu bisa mencoba membuka kunci layar dengan face unlock.

Harap diperhatikan sebelum menggunakan face unlock kamu harus mengaktifkan terlebih dahulu keamanan jenis lain seperti Sandi, PIN atau Pola sebagai alternatif jika face unlock tidak bekerja dengan baik.

Dari segi keamanan juga perlu diperhatikan karena face unlock Xiaomi tidak sepenuhnya akurat. Hal ini sudah dijelaskan dalam peringatan ketika ingin mengaktifkan face unlock di Xiaomi.

Jika kamu ingin fitur face unlock yang lebih baik, kamu bisa menggunakan ponsel Xiaomi dengan label Artificial Intelligence (AI) yang lebih canggih dengan tingkat keakuratan yang tinggi.