Cara Menemukan Foto yang Tersimpan di Mi Cloud

Cara Menemukan Foto yang Tersimpan di Mi Cloud

Cara Menemukan Foto yang Tersimpan di Mi Cloud – Layanan penyimpanan awan milik Xiaomi, Mi Cloud, sangat berguna untuk menyimpan file-file penting secara online. Jika sewaktu-waktu ingin mengakses dari perangkat lain, cukup dengan login ke akun Mi Cloud. Maka, file seperti foto dan video yang tersimpan mudah untuk diambil kembali.

Menemukan foto atau video yang tersimpan di Mi Cloud ada 2 cara. Pertama, menemukan langsung dari smartphone yang kita gunakan. Kedua, menemukan file lewat web di PC/laptop.

Cara Menemukan Foto dan Video yang Tersimpan di Mi Cloud

Cara Download Video yang Tersimpan di Mi Cloud

Caranya cukup mudah, namun untuk mengambil kembali file yang tersimpan di Mi Cloud lebih baik menggunakan PC/laptop karena fungsi Mi Cloud lebih mudah diakses.

Sedangkan jika kita ingin mengambil foto atau video di Mi Cloud langsung dari smartphone. Beberapa perangkat mungkin akan menemukan masalah tidak bisa mengambil foto yang tersimpan di Mi Cloud.

Namun, jika sekedar ingin melihat-lihat saja tidak masalah. Barangkali kamu hanya ingin memeriksa file apa saja yang tersimpan di Mi Cloud. Berikut cara melihat foto/video yang ada di Mi Cloud.

Cara melihat foto di Mi Cloud langsung dari smartphone

  • Buka aplikasi Akun Mi.
  • Pilih Mi Cloud.
  • Pilih Lihat Item di Mi Cloud.
  • Kemudian pilih Galeri.
  • Selanjutnya pilih salah satu foto dan klik Download.

Cara melihat foto di Mi Cloud dari web

  • Kunjungi https://i.mi.com/
  • Sign in menggunakan akun Mi
  • Muncul permintaan upgrade klik Sign in untuk melakukan verifikasi via nomor hp agar ikon gembok hilang dari Galeri.
  • Buka Gallery untuk melihat kumpulan foto dan video yang tersimpan di Mi Cloud.
  • Klik salah satu foto atau video, kemudian klik Download. Contoh gambar dibawah.
Cara Menemukan Foto yang Tersimpan di Mi Cloud
Pilih salah satu foto
Cara Menemukan Foto yang Tersimpan di Mi Cloud
Klik Download

Cara yang kedua lebih kami rekomendasikan karena 100 persen berhasil. Sementara menggunakan cara pertama, beberapa teman-teman Mi Fans yang mengeluh tidak bisa. Jadi tidak bisa kami pastikan 100 persen berhasil pada setiap tipe smartphone.

Demikianlah informasi tentang Cara Menemukan Foto yang Tersimpan di Mi Cloud. Mohon maaf jika penjelasan kami bisa dipahami. Jika ada sesuatu yang ingin disampaikan, jangan ragu untuk menghubungi kami lewat kolom komentar.